Hariannetwork.com – Wakil Menteri Agama (Wamenag), Saiful Rahmat Dasuki, memproyeksikan bahwa Idul Fitri 1445 Hijriah kemungkinan besar akan jatuh pada Rabu, 10 April 2024.
Menurut Wamenag Saiful, perkiraan tersebut didasarkan pada kriteria visibilitas hilal yang telah disepakati oleh para Menteri Agama di Malaysia, Brunei Darussalam, Indonesia, dan Singapura (MABIMS).
“Berdasarkan kriteria MABIMS, telah disepakati hal itu memenuhi kriteria visibilitas hilal, imkanur ru’yat yaitu setinggi hilal 3 derajat dan sudut elongasi 6,4 derajat,” ungkap Wamenag Saiful Rahmat Dasuki dalam keterangannya dikutip, Selasa (26/3/2024).
Baca juga: Menko PMK Sebut Jumlah Pemudik Tahun Ini Meningkat 50 Persen Dari Tahun Sebelumnya
Selain itu, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan seluruh Satuan Kerja (Satker) Kementerian Agama di daerah untuk mempersiapkan tempat pelaksanaan shalat Idul Fitri.
Hal ini termasuk menentukan lokasi shalat Idul Fitri di daerah-daerah yang terdampak banjir, sebagai langkah antisipasi.
Wamenag Saiful berharap agar Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah di Indonesia dapat dirayakan secara serempak pada tanggal yang sama.
Baca juga: PDIP Berhasil Meraih Kemenangan Dalam Tiga Pemilihan, Hasto: Bukan Efek Jokowi
Pernyataan senada juga disampaikan oleh Peneliti Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Thomas Djamaluddin, yang mengungkapkan kemungkinan persamaan dalam penentuan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah oleh pemerintah dan organisasi masyarakat.
Menurut Thomas, posisi bulan pada 9 April 2024 di wilayah Indonesia sudah memenuhi kriteria MABIMS, yakni minimal setinggi 3 derajat dan elongasi 6,4 derajat. Dengan demikian, diprediksi bahwa Idul Fitri akan jatuh pada 10 April 2024.
“Saat sidang isbat tanggal 9 April 2024 akan diputuskan bahwa Idul Fitri jatuh pada 10 April 2024. Itu sama dengan kriteria wujudul hilal yang sudah dilakukan salah satu ormas, sehingga nanti Idul Fitri akan seragam tanggal 10 April 2024,” jelas Thomas.
Editor : Tim Redaksi
Dapatkan berita dan informasi lengkap lainnya dengan cara klik http://hariannetwork.com