Beranda NEWS Polres Nganjuk dan SPPG Pace Pastikan Keamanan Program Makan Bergizi Gratis

Polres Nganjuk dan SPPG Pace Pastikan Keamanan Program Makan Bergizi Gratis

0
Hasil Pemeriksaan Kimiawi terhadap Sampel Makanan pada sajian MBG oleh Sidokkes Polres Nganjuk

Hariannetwork.com – NGANJUK, Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kecamatan Pace bekerja sama dengan Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Nganjuk Polda Jawa Timur menggelar kegiatan Food Safety dalam rangka program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Klinik Pratama Polres Nganjuk, Selasa (11/11/2025).

Kegiatan ini bertujuan melakukan deteksi dini terhadap kandungan makanan yang disajikan kepada masyarakat, memastikan seluruh menu bergizi benar-benar aman, sehat, dan memenuhi standar konsumsi publik.

Kapolres Nganjuk, AKBP Henri Noveri Santoso, S.H., S.I.K., M.M., mengapresiasi langkah kolaboratif antara SPPG Pace dan Sidokkes Polres Nganjuk. Ia menilai kegiatan ini sebagai bentuk sinergi positif antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga kesehatan publik.

Ini merupakan wujud nyata kepedulian bersama terhadap keamanan pangan,” ujar AKBP Henri.

Ia menambahkan, pemeriksaan dini terhadap bahan makanan menjadi langkah penting agar makanan yang dikonsumsi masyarakat bebas dari bahan berbahaya.

Kegiatan ini juga mendukung pola hidup sehat di lingkungan masyarakat,” tambahnya.

Berdasarkan hasil pemeriksaan kimiawi oleh tim Sidokkes Polres Nganjuk, seluruh sampel makanan—mulai dari nasi putih, telur, tahu, oseng jagung buncis, saus asam manis, hingga buah anggur—dinyatakan negatif dari kandungan nitrit, arsenik, formalin, maupun sianida.

Kasidokkes Polres Nganjuk, Aipda Sunarto Wibowo, S.H., menjelaskan bahwa pemeriksaan dilakukan secara teliti dan menyeluruh sebagai langkah preventif menjaga kesehatan masyarakat.

Semua sampel telah diuji dengan hasil negatif dari zat berbahaya. Rasa dan aroma makanan juga normal, sehingga dinyatakan layak saji dan aman dikonsumsi,” ujarnya.

Pemeriksaan keamanan pangan ini akan dilakukan secara berkala dan berkesinambungan, guna memastikan masyarakat mendapatkan makanan bergizi yang aman.

Melalui sinergi ini, Polres Nganjuk bersama SPPG Pace berharap kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan pangan dan gizi berkualitas terus meningkat, sejalan dengan upaya pemerintah dalam menciptakan masyarakat yang sehat dan produktif.


Dapatkan berita dan informasi lengkap lainnya dengan cara klik https://hariannetwork.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here