
Hariannetwork.com — SMAN 3 Ponorogo kembali mengukir prestasi di tingkat nasional. Dua siswi kelas 11, Wike Dayinta Widegda dan Elfreda Putri Widya Pratiwi, berhasil meraih gelar Juara Harapan 2 dalam ajang bergengsi Sharia Economic Law Essay Competition 2025 yang diselenggarakan oleh Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri (UIN) Ponorogo.
Keberhasilan ini diawali dengan seleksi ketat yang mengantarkan tim SMAN 3 Ponorogo masuk dalam 5 Besar Finalis Kategori SMA/MA Tingkat Nasional. Esai mereka berjudul: “Edulaw: Inovasi Digital Generasi Z dalam Meminimalisir Ketimpangan Sosial melalui Kesetaraan Pendidikan guna Mewujudkan Indonesia Emas 2045”.
Konsep Edulaw yang diusung tim ini menyoroti solusi digital berbasis prinsip kesetaraan dalam pendidikan sebagai upaya fundamental untuk mengatasi ketimpangan sosial, sejalan dengan nilai-nilai ekonomi syariah.
Puncak kompetisi berlangsung pada Sabtu, 8 November 2025, di mana para finalis mempresentasikan ide esai mereka di hadapan dewan juri Fakultas Syariah UIN Ponorogo. Setelah melalui proses penjurian yang ketat, Wike dan Elfreda dinobatkan sebagai peraih Juara Harapan 2.
Wike Dayinta Widegda mengungkapkan rasa syukur atas hasil yang dicapai. “Proses untuk masuk 5 besar nasional itu tantangan yang luar biasa, kami harus meriset mendalam tentang Hukum Ekonomi Syariah dan isu sosial. Meskipun kami berharap bisa juara pertama, Juara Harapan 2 di tingkat nasional ini sudah menjadi pencapaian yang sangat kami syukuri,” ujar Wike.
Senada dengan Wike, Elfreda Putri Widya Pratiwi menyatakan bahwa pengalaman di babak final sangat berharga. “Berkompetisi dengan sekolah-sekolah unggulan lain di babak final memberikan kami banyak pelajaran. Kami bangga bisa membawa nama SMAN 3 Ponorogo di kancah nasional dengan esai kami. Semoga semangat ini bisa menular ke teman-teman lain untuk berani berkompetisi,” tambahnya.
Prestasi ini sekali lagi menegaskan posisi SMAN 3 Ponorogo sebagai sekolah yang aktif mendorong siswanya untuk berprestasi dan berpikir kritis dalam isu-isu ekonomi dan sosial kontemporer.
Dapatkan berita dan informasi lengkap lainnya dengan cara klik https://hariannetwork.com













